Monday 31 March 2014

Membuat Alat Teropong Telur Burung Kenari (DIY) Do It Your Self





Membuat Alat Teropong Telur Burung Kenari

(DIY) Do It Your Self

Sudah pasti perasaan sangat bahagia melanda pada saat kenari yang kita pelihara bertelur dan mulai mengerami. Namun kekhawatiran lain muncul ketika burung kenari kita sedang mengerami telurnya, salah satunya timbul pertanyaan apakah telur yang sedang di erami fertil atau tidak?.

 

Bunda akan sedikit berbagi pengalaman membuat alat untuk meneropong telur kenari yang super murah meriah. Alat ini diperlukan supaya kita benar-benar tau pasti bahwa telur yang sedang di erami oleh kenari kesayangan kita benar-benar fertil.
Namun Ada hal-hal yang harus diperhatikan pada saat meneropong telur kenari, yaitu sbb:
-          Usahakan meneropong telur pada saat indukan betina sedang tidak mengerami telurnya, atau dengan kata lain indukan betina sedang mencari makan. Hal ini dilakukan supaya induk betina tidak merasa di ganggu proses pengeramannya.
-          Jangan meneropong telur terlalu lama (maksimal 5-10 menit untuk semua telur) karena bila terlalu lama di teropong dapat mempengaruhi perubahan suhu telur. Usahakan peneropongan selesai ketika kenari betina akan kembali mengerami telurnya.
-          Dikarenakan meneropong telur dengan menggunakan bantuan alat sederhana, sebaiknya ruangan yang akan dipakai dalam kondisi gelap. Ruangan gelap di perlukan untuk memperjelas dan memudahkan melihat dalam telur apakah telur burung kenari fertile / tidak.
-          Meneropong telur kenari dilakukan pada hari kelima atau keenam.  Kenapa harus hari ke lima atau ke enam?. Karena pada hari kelima atau keenam perkembangan telur sudah terlihat apakah fertile atau tidak. Untuk mengetahui telur fertile atau tidak seperti gambar di bawah
Adapun alat2 yang diperlukan untuk meneropong telur murah meriah, sangatlah sederhana, dan ada di sekitar kita, yaitu:
Adapun alat2 yang diperlukan untuk meneropong telur murah meriah, sangatlah sederhana, dan ada di sekitar kita, yaitu:
1.       Botol air mineral bekas 1 Pcs, mereknya bebas.
2.       Senter kecil.
3.       Cutter
4.       Karet gelang
5.       Tissu 1 lembar
 
Cara sebagai berikut:
1.      Potong botol bekas air mineral, usahakan memotongnya sedikit lebih panjang dari pada senternya.

2.      Setelah di potong ikatkan tisu dikepala botol dengan menggunakan karet, tisu yang diikat dikepala botol jangan terlalu ketat, biar agak bs diletakkan telur kenarinya seperti gambar di bawah.

3.      Jadi deh alatnya, Mudahkan :D . Cara menggunakannya cukup mudah, nyalakan Senter kemudian ditutup dengan botol yang sudah diikatkan tisu.

4.   Kemudian letakkan telur burung kenari yang berumur  lima hari dan enam hari diatas tissue. Perhatikan dengan teliti seperti gambar dibawah.

 




5.       Apabila telur yang telah berumur lima hari atau enam hari telur kenari masih seperti gambar di bawah, berarti telur kenari yang dierami infertile atau tidak subur. Kalau pada peneropongan hari ke lima atau ke enam telur sudah diketahui infertil, telur yang sedang dierami beserta sangkarnya baiknya  dikeluarkan dari kandang dan indukan betina dilakukan perawatan ulang. 

Untuk mengetahui perkembangan telur yang fertile dapat dilihat dari gambar di bawah.
yang merupakan gambaran perkembangan embrio burung kenari didalam telur Sumber: omkicau.com


No comments:

Post a Comment